Saturday, January 30, 2010

Bukan Penulis Bukan Pula Pengarang Kata

Sebuah blog gak lepas dari konten/posting. Lewat postingan tersebut kita menyampaikan apa yang ingin kita sampaikan. Entah itu sebuah cerita maupun berita. Sadar ato gak sadar, cara penyampaian dan penyusunan kata dalam sebuah postingan itu penting. Penting untuk pengunjung blog kita. Bagaimana menciptakan suatu susunan kata yang menarik, yang menggugah orang untuk betah membaca, sukur2 sampai terbawa suasana

(suasana Jogja pagi ini dingin...brrr...)

atau bahkan menimbulkan kesan yang begitu kuat. Cerita yang biasa saja tetapi jika dibawakan dengan gaya bahasa yang bagus akan menjadi luar biasa. Dan cerita yang bagus apabila disajikan dengan gaya bahasa yang yang jelek, akan terasa ikut jelek dan ujung2nya, sebelum selese membaca penuh, sudah kabur duluan.

Saya termasuk orang yang gak bisa merangkai kata menjadi rangkaian kata atau gaya bahasa yang baik. Kadang saya merasa sulit untuk merangkai kata2 disetiap postingan saya. Sobat bisa menilai sendiri. Ya..seperti ini lah diri saya, hehehehe.. Saya minta maaf jika postingan2 saya gak enak untuk dibaca. Saya bukan penulis yang baik. Bukan pula pengarang kata yang baik pula.

No comments:

Post a Comment